Saturday, August 6, 2022

Cara Mengatasi Buah Cabai yang Keriting

Apakah anda tahu penyebab dari buah cabai yang keriting hampir sama dengan daun tanaman cabai? 

Buah cabai yang keriting tentu akan tidak menarik karena ukurannya yang mengecil sehingga bobotnya pun akan juga berkurang daripada buah cabai yang normal. 

Penyebab Buah Cabai yang Keriting


1. Biasanya di akibatkan karena hama thrips yang menyerang buah tanaman cabai, hama thrips adalah hama yang suka bertelur pada tanaman cabai sehingga tanaman cabai akan mudah keriting termasuk pada buahnya

2. Buah cabai yang terserang keriting biasanya kekurangan unsur kalium, jika buah cabai kekurangan unsur kalium biasanya buah cabai memiliki kulit yang tipis sehingga sangat di sukai hama thrip untuk berkembang biak

3. Buah cabai yang keriting kekurangan unsur mikro kalsium jika buah cabai kekurangan kalsium biasanya akan mudah sekali mengalami keriting karena kulitnya sangat lentur dan sangat di sukai hama thrip dan jamur patek

4. Buah cabai yang keriting biasanya kekurangan unsur magnesium, jika buah cabai kekurangan magnesium biasanya buah cabai sangat pucat dan kekurangan zat hijau dan mudah sekali mengalami luka dan mudah terserang hama thrip sehingga ukuran buah cabai akan mengecil

5. Buah cabai yang keriting biasanya kekurangan unsur seng atau zink Zn yang mengandung timah sari jika kekurangan unsur seng biasanya buah cabai sering berubah bentuk kadang akan memgecil dan tampak seperti keriting

6. Buah cabai yang keriting biasanya kekurangan unsur tembaga sehingga buah cabai kulitnya mudah keriput dan menjadi keriting

7. Buah cabai yang keriting biasanya kelebihan unsur nitrogen unsur nitrogen yang berlebihan biasanya akan membuat daun dan buah cabai tampak lebih subur namun karena kesuburannya inilah hama thrip sangat menyukainya untuk bersarang di daun maupun pori-pori buah cabai

8. Buah cabai yang keriting biasanya kelebihan unsur phosfor ya phosfor yang berlebihan juga malah sangat berdampak buruk bagi tumbuhan termasuk tanaman cabai karena tingkat kesuburannya tinggi maka hama trip sangat menyukai buah cabai dan daun cabai sehinggila mudah sekali mengalami keriting

Cara Mengatasi Buah Cabai yang Keriting


1. Gunakan pupuk yang mengandung banyak kalium di bandingkan dengan pupuk yang mengandung banyak nitrogen

2. Sepray dengan insektisida abamektin secara rutin dengan jangka frekuensi waktu 1 minggu sekali agar daun cabai akan segera pulih

3. Sering kocor dengan calsium dengan rentan waktu minimal 15 hari sekali caranya calsium di aduk dengan air lalu di kocorkan

4. Sering sepray tanaman cabai dengan calsium dengan cara penyepraian tinggal tanpa di campur dengan pupuk atau insektisida, fungisida yang lain agar penyepraian dapat menghasilkan hasil yang maksimal

5. Sepray tanaman cabai dengan fungisida secara rutin selama seminggu sekali dengan fungisida yang banyak mengandung unsur seng atau zink Zn seperti antracol

6. Sepray tanaman cabai dengan unsur mikro tembaga secara berkala dengan takaran ukuran dosis yang sesuai dengan aturan petunjuk cara pakai pada kemasannya namun jangan berlebihan karena tanaman akan menjadi kerdil dan kering sehingga buah pun malah akan mudah keriting

7. Kurangi penggunaan pupuk unsur nitrogen berlebihan agar tanaman cabai lebih sehat karena tidak sering di serang hama thrip pada buah cabai

8. Kurangi pupuk yang mengandung tinggi phosfor agar tanah menjadi stabil dan tanaman tidak memiliki daun yang berlebihan sehingga buah nya akan jauh lebih maksimal

Selamat mencoba semoga berhasil


0 comments:

Post a Comment