Saturday, November 26, 2022

Cara Melebatkan Buah Cabai dengan Pupuk Kompos

Apakah anda tahu bahwa pupuk kompos sangat berkhasiat untuk menyuburkan dan Melebatkan buah tanaman cabai ? 

Jika belum tahu anda berada pada artikel yang tepat, artikel ini membahas tentang bagaimana hebatnya pupuk kompos untuk tanaman cabai yang sudah teruji bahwa pupuk kompos dapat menyuburkan tanaman cabai dan dapat Melebatkan buah cabai. 


Sebagai petani cabai yang cerdas tentu memiliki harapan supaya tanaman cabai dapat menghasilkan panen yang sangat melimpah dengan biaya operasional yang sangat murah, karena jika tidak demikian maka para petani cabai tetaplah hanya mendapatkan untung yang sangat kecil atau bahkan mengalami kerugian karena antara biaya operasional dengan hasil panen tidak sebanding atau tidak berimbang. Karena walaupun hasil panen cabai cukup tinggi namun jika biaya operasionalnya sangat mahal maka ketika di hitung-hitung yaitu hasil penen di kurangi dengan biaya operasional ketika masih ada sisa maka itu dihitung sebagai keuntungan. 

Pertanyaannya Bagaimana Cara supaya hasil panen cabai melimpah dengan biaya operasianalnya sekecil-kecilnya? 

Supaya Tanaman cabai dapat menghasilkan hasil yang melimpah tentu harus di perhatikan dari bagaiamana cara penanamannya, bagaimana cara pemanenannya, lalu bagaimana supaya biaya operasionalnya dapat di tekan serendah-rendahnya agar para petani cabai bisa mendapatkan keuntungan yang besar

Bagaimana Caranya Supaya Tanaman Cabai dapat Bertumbuh Subur

1. Dari cara pengolahan lahan bedengan harus benar-benar extra di perhatikan 

2. Mengukur PH tanah agar PH tanah yang akan kita tanami tanaman cabai memiliki ukuran yang pas tidak kurang dan tidak lebih yang memiliki ukuran ideal nya yaitu 6-7 

3. Cara membuat parit diantara bedengan juga harus sangat di perhatikan untuk mengantisipasi terjadinya curah hujan yang deras dan tinggi yang dapat mengakibatkan banjir pada lokasi bedengan cabai, parit yang dalam dan agak lebar biasanya akan sangat efektif untuk mengatasi banjir sehingga genangan air dapat segere di keringkan dan tidak terlalu mempengaruhi kesehatan dari tanaman cabai, tanaman cabai tetap tumbuh subur dan dapat berbuah lebat

4. Jarak antar bedengan juga usahakan jangan terlalu rapat sehingga dapat nantinya dapat membantu bagaimana cara merawat tanaman cabai sehingga tanaman cabai dapat bertumbuh dan berbuah secara normal dan maksimal

5. Jarak tanam cabai juga usahakan jangan terlalu rapat karena jika terlalu rapat maka penyakit tanaman cabai akan sangat cepat sekali menular

6. Perhatikan setiap hama penyakitnya seperti busuk buah, hama thrips, hama lalat buah, hama aphids, layu fusarium dan pakailah fungisida, bakterisida, tembaga, dan insektisida yang tepat. 

7. Gunakan pupuk yang murah meriah tapi sangat berkhasiat untuk menyuburkan tanaman cabai seperti di dalam artikel ini yang membahas tentang pupuk kompos yang dapat kita produksi sendiri yang berkualitas yang tidak kalah dengan pupuk kimia bahkan dapat melebihi nya yaitu tanaman cabai terhindar dari kayu fusarium dan busuk buah

Bagaimana Cara Supaya Tanaman Cabai dapat Berbuah Lebat

1. Untuk masalah buah cabai lebat tentu tidak terlepas pada pupuk yang kita pakai supaya kita bisa mendapatkan keuntungan yang besar tentu kita harus menggunakan pupuk yang murah yang dapat kita olah sendiri tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun, pupuk kompos yang kita pakai disini yaitu pupuk kompos yang berasal dari rumput sisa pakan kambing. Yang kita olah dengan cara di keringkan terlebihdahulu lalu kita fermentasi dengan EM4, Beka

2. Daun keriting yang di sebabkan hama thrips tentu juga dapat kita basmi dengan bawang putih dan rendaman daun sirsak yang kita blender lalu kita seprai kan

3. Nutrisi juga kita dapat menggunakan dari bahan yang lebih murah dan ekonomis seperti micin yang mengandung natrium berguna untuk menebalkan klorofil zat hijau daun pada tanaman cabai, harga yang sangat murah dan terjangkau namun khasiatnya tidak kalah dengan nutrisi yang harganya sangat mahal

4. Nutrisi kalium juga dapat kita dapatkan dari susu yakult yang tidak kalah saing dengan unsur kalium yang harganya sangat mahal bahkan hasilnya bisa lebih unggul yang sangat murah dan mudah di dapatkan di toko-toko terdekat

5. Kalsium dan magnesium kita dapat menggunakan dolomit kebo mas atau caltar

Sangat ekonomis bukan untuk biaya operasionalnya tapi silahkan di coba sendiri bagaimana hasilnya pasti tidak mau kalah dengan yang menggunakan fungisida, insektisida dan pupuk kimia

Semoga bermanfaat

0 comments:

Post a Comment